PERANCANGAN APLIKASI REMINDER DAN MONITORING JADWAL SERVIS SEPEDA MOTOR BERBASIS ANDROID

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Holis Holis
Asti Herliana

Abstract

Sepeda motor merupakan alat transportasi yang banyak digunakan di Indonesia. Hal tersebut disebabkan karena kebutuhan masyarakat akan kendaraan yang dapat mendukung pola kehidupan yang sangat dinamis. Sehingga sebagian masyarakat lebih memilih menggunakan sepeda motor dibandingkan dengan kendaraan lain. Dengan pola kehidupan yang semakin dinamis, membuat mobilitas pengguna sepeda motor menjadi lebih tinggi. Hal tersebut diiringi dengan meningkatnya kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor. Banyak faktor yang menjadi penyebab terjadinya kecelakaan, salah satunya malfungsi pada sparepart sepeda motor. Malfungsi pada sparepart itu sendiri dapat disebabkan karena kelalaian dalam melakukan servis kendaraan secara rutin. Oleh karena itu, pada penelitian kali ini diusulkan sebuah aplikasi pengingat dan penjadwalan servis agar pengguna sepeda motor dapat membuat pengingat yang dapat digunakan untuk penjadwalan servis sehingga dapat menghindari keterlambatan dalam melakukan servis. Pada penelitian kali ini metode yang digunakan adalah metode kualitatif, sedangkan perancangan sistem pada aplikasi ini menggunakan bahasa pemrograman Java, XML, dan SQLite sebagai database. Dengan adanya aplikasi reminder dan monitoring jadwal servis sepeda motor berbasis android ini diharapkan dapat membantu para pengguna sepeda motor dalam membuat pengingat servis secara rutin dan mengetahui kapan sebaiknya sepeda motor dapat diservis.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

References

Ayuninghemi, R., & Abdillah, M. F. (2018). Simulasi Alat Notifikasi Servis Ringan Sepeda Motor Otomatis Berbasis Arduino Nano Terintegrasi Dengan Android. Jurnal Informatika Polinema, 4(3), 168. https://doi.org/10.33795/jip.v4i3.202.
BPS. (2020). Perkembangan Jumlah Kendaraan Bermotor Menurut Jenis, 1949-2018. https://www.bps.go.id/linkTableDinamis/view/id/1133. (2 April 2020)
Chairin, D. (2018). Alasan Kenapa Motor Banyak Digemari Masyarakat Indonesia. https://www.tribunnews.com/otomotif/2018/12/10/alasan-kenapa-motor-banyak-digemari-masyarakat-indonesia. (4 April 2020)
Faisal, M. (2019). Rancang Bangun Sistem Informasi Akademik Berbasis Web Dengan Metode Waterfall. Seminar Nasional Inovasi Dan Tren (SNIT), 1(Juni 2019), A-134-A-139. http://seminar.bsi.ac.id/snit/index.php/snit-2018/article/view/54.
Korlantas. (2020). STATISTIK LAKA. http://korlantas.polri.go.id/artikel/korlantas/113?Statistik_Laka. (16 April 2020)
Novi Airbat Lestiono, P., Informatika, T., Informasi, F. T., Kristen, U., & Wacana, S. (2016). Perancangan dan Implementasi Aplikasi Pendaftaran dan Sosialisasi UMKM Berbasis Android ( Studi Kasus : Disperindagkop Salatiga ) Artikel Ilmiah Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga April. April.
Rohman, A. (2017). Belajar dari Kasus Motor Terbakar, Ini Alasan Mengapa Motor Harus Diservis. https://www.carmudi.co.id/journal/belajar-dari-kasus-motor-terbakar-ini-alasan-mengapa-motor-harus-diservis/. (5 April 2020)
Santana, R. A., Risqiwati, D., & Sari, Z. (2017). Rancang Bangun Sistem Informasi Servis Oli Sepeda Motor Menggunakan Odometer Berbasis LBS. Kinetik, 2(1), 17. https://doi.org/10.22219/kinetik.v2i1.98.