Analisa Manfaat dan Kemudahan Penggunaan Google Task di Lingkungan Akademik Menggunakan Metode TAM
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Google Task merupakan aplikasi pengingat dikembangkan oleh Google yang termasuk kedalam paket G Suite for Education. Bagi siswa kelas XI SMK Negeri 2 Bandung, penggunaan aplikasi pengingat seperti Google Task sangat membantu, karena dapat digunakan sebagai sarana pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui sikap terhadap penerimaan aplikasi Google Task pada siswa kelas XI SMK Negeri 2 Bandung. Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan metode Technology Acceptance Model (TAM) dengan 3 variabel, yaitu persepsi kemanfaatan (perceived usefulness), persepsi kegunaan (perceived ease of use), dan sikap penerimaan (attitude toward using). Populasi pada penelitian ini adalah siswa-siswa kelas XI SMK Negeri 2 Bandung sebanyak 252 orang dengan sampel sebanyak 100 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa persepsi kemanfaatan mempengaruhi sikap penerimaan dengan nilai korelasi sebesar 0,652 sementara persepsi kemudahan tidak mempengaruhi sikap penerimaan dengan nilai korelasi sebesar 0,008 dan persepsi kemanfaatan dan persepsi kegunaan mempengaruhi secara simultan terhadap variabel sikap penerimaan dengan tingkat hubungan Rsquare sebesar 0,427 atau dalam persentase sebesar 42,7%, dan sisanya 0,573 atau dalam persentase sebesar 57,3% merupakan pengaruh yang diberikan oleh variabel lain diluar model penelitian ini.
Kata Kunci: Technology Acceptance Model, Google Task, G Suite Education
##plugins.themes.academic_pro.article.details##
Pemberitahuan Hak Cipta
Usulan kebijakan untuk jurnal yang menawarkan akses terbuka Syarat yang dibutuhkan penulis adalah sebagai berikut:
1. Penulis memegang hak cipta dan memberikan jurnal hak penerbitan pertama secara bersamaan di bawah lisensi di bawah Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC BY-SA 4.0), yang mengizinkan orang lain untuk menyalin dan mendistribusikan ulang materi ini dalam bentuk atau format apa pun termasuk menyusun, memodifikasi, dan membuat turunan materi ini untuk tujuan apa pun, termasuk tujuan komersial.
2. Penulis dapat membuat pengaturan kontrak terpisah untuk distribusi non-eksklusif dari versi dekaden publikasi jurnal (misalnya mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan mengakui publikasi aslinya di jurnal ini.
3. Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting artikel secara online (misalnya di repositori institusional atau di situs web mereka) seperti pada Garuda, Academia, researchgate atau repository lainnya sebelum dan selama proses pengiriman, karena dapat menghasilkan pertukaran yang produktif dan kutipan artikel yang diterbitkan lebih awal dan lebih maju (periksa: Efek Akses Terbuka)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
References
Anwar, N., & Riadi, I. (2017). Analisis Investigasi Forensik WhatsApp Messenger Smartphone Terhadap WhatsApp Berbasis Web, 3(1), 1–10.
APJII. (2017). Penetrasi & perilaku pengguna internet indonesia.
Bimaniar, I. M., Mawarni, A., Agushybana, Fa., & Dharmawan, Y. (2018). Pengaruh Persepsi Kemudahan Penggunaan dan Persepsi Kemanfaatan Dengan Niat Untuk Menggunakan Sistem Informasi Manajemen Surveillance Kesehatan Ibu dan Anak, 6.
Dewi, N. M. A. P., & Kt.Warmika, I. G. (2016). Peran persepsi kemudahan penggunan, persepsi manfaat dan perspsi resiko terhadap niat menggunakan, 5(4), 2606–2636.
Hidayat, A. R., & Junianto, E. (2017). Pengaruh Gadget Terhadap Prestasi Siswa SMK Yayasan Islam Tasikmalaya, 4(2), 163–173.
Jundullah, M., Umar, R., & Yudhana, A. (2019). ANALISIS PENERIMAAN SISTEM E-LEARNING SMK NEGERI 4 KOTA SORONG DENGAN MENGGUNAKAN TECHNOLOGY ACCEPTANCE MODEL ( TAM ), 724–729.
Kusumaningtyas, R. H., & Rahajeng, E. (2017). Persepsi nasabah akan layanan atm dan e-banking dengan metode tam, 10(2), 89–102.
Nurmalasari, & Wulandari, D. (2018). PENGARUH PENGGUNAAN GADGET TERHADAP TINGKAT PRESTASI, 3(2), 111–118.
Purnomo, R. A. (2016). Analisis Statistik Ekonomi dan Bisnis Dengan SPSS.
Rizal, A. (2014). Analisis Penerapan Project Management Information System ( PMIS ) Menggunakan Metode Technology Acceptance Model ( TAM ) Studi Kasus PT . INDOSAT , Tbk. Telekomunikasi Dan Komputer, 5, 1–24.
Rukmiyati, N. M. S., & Budiartha, I. ketut. (2016). INFORMASI DAN PERCEIVED USEFULNESS PADA KEPUASAN PENGGUNA AKHIR SOFTWARE AKUNTANSI ( STUDI EMPIRIS PADA HOTEL BERBINTANG DI PROVINSI BALI ). Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis , Universitas Udayana ( Unud ), Bali Akuntansi merupakan suatu sist, 1, 115–142.
Satrio, D. B., Su’un, M., & Rahim, S. (2017). PENGARUH PERSEPSI KEGUNAAN, KEMUDAHAN, DAN KERUMITAN TERHADAP APLIKASI E-FAKTUR DI MAKASSAR, 7.
Sherlyanita, A. K., & Rakhmawati, N. A. (2016). Pengaruh dan Pola Aktivitas Penggunaan Internet serta Media Sosial pada Siswa SMPN 52 Surabaya, 2(1).
Siahaan, M. D. L., & Prihandoko. (2019). Mengukur Tingkat Kepercayaan Sistem Zakat Online Menggunakan Technology Acceptance Model ( TAM ) di Kalangan Masyarakat Kampus, 6.
Sukrillah, A., & Kusumadinata, A. (2017). , IA Ratnamulyani 2 , AA Kusumadinata, 3(2), 95–104.
Suryani, R. (2017). SEBAGAI PENGEMBANGAN MEDIA DAKWAH DALAM MEMBENTUK AKHLAKUL KARIMAH