Hubungan Interaksi Sosial Dengan Kualitas Hidup Lansia Di RPSCW Ciparay

  • Lia nurlianawati Universitas bhakti kencana
  • Wulan Ayu Utami Universitas Bhakti Kencana
  • Sri Mulyati Rahayu Universitas Bhakti Kencana
Keywords: Lansia, Interaksi Sosial, Kualitas Hidup.

Abstract

Interaksi sosial merupakan suatu hubungan timbal balik, saling mempengaruhi serta tidak terpisahkan dari suatu hubungan yang terjadi antar individu, sosial dalam kehidupan sehari-hari. Jika melihat kondisi tersebut sebagian lansia mengalami proses degeneratif yang menyebabkan lansia mengalami penurunan fisik, psikologis dan sosial, salah satu dampaknya yaitu penarikan diri dengan lingkungan, tidak memiliki dukungan sosial keluarga, teman, lingkungan sekitar dan secara tidak langsung mengalami perubahan yang dialami lansia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan interaksi sosial dengan kualitas hidup lansia di UPTD PSRLU Ciparay. Metode penelitian menggunakan korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 153 dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, dengan jumlah 60 sampel. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner interaksi sosial untuk interaksi sosial dan WHOQOLBREFF untuk kualitas hidup. Analisa  data menggunkan rumus Chi-Square. Hasil uji statistik menunjukan 40 (66,7%) lansia memiliki interaksi sosial baik dan 32 (53,3%) lansia memiliki kualitas hidup baik. Nilai fisher’s exact test pvalue = 0,000 < α 0,05 yang berarti H0 ditolak artinya ada hubungan interaksi sosial dengan kualitas hidup lansia. Kesimpulan penelitian ini yaitu semakin baik interaksi sosial yang dilakukan oleh lansia maka semakin baik kualitas hidup lansia. Saran pada penelitian ini diharapkan dapat menjadi informasi, mampu mempertahankan interaksi sosial lansia dalam kerjasama lansia dengan lansia lainnya serta meningkatkan interaksi sosial lansia dalam menyelesaikan masalah yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup lansia.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Andreas. R. (2012). Interaksi Sosial Dan Kualitas Hidup Lansia Di Kelurahan Lansot Kecamatan Tomohon Selatan. JKU. Vol. 1, No. 1. Diunduh 04 Maret 2018. http://igenursing.weebly.com/uploads/1/4/3/9/14390416/fix_jku_andreas.pdf.

Dewi, Sofia Rhosma. (2014). Buku Keperawatan Gerontik Edisi I. Yogyakarta: Deepublish.

Kemenkes RI. (2017). Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan RI Situasi dan Analisis Lanjut Usia. Jakarta: Kemenkes RI.

Potter, P.A. and Perry, A.G. (2005). Fundamental Keperawatan, Konsep, Proses dan Praktek. Edisi Empat, Jakarta: EGC

Noorkasiani, T. S. (2009). Kesehatan Usia Lanjut Dengan Pendekatan Asuhan Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika.

Rahmi. (2008). Hubungan Interaksi Sosial, Pola Makan, Status Gizi dengan Kualitas Hidup Lansia Suku Bugis. Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin

Sanjaya, A., & Rusdi, I. (2012). Hubungan interaksi sosial dengan kesepian pada lansia. Sumatera Utara: Fakultas Keperawatan.

Soekanto. (2012). Buku Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Supraba, N. P. (2015). Hubungan Aktivitas Sosial, Interaksi Sosial, dan Fungsi Keluarga dengan Kualitas Hidup Lanjut Usia di Wilayah Kerja Puskesmas I Denpasar Utara Kota Denpasar Bali: Universitas Udayana Denpasar.

Vicky, T. (2012). Hubungan Interaksi Sosial Dengan Kualitas Hidup Lansia Di Rw Xi Kelurahan Ganting Parak Gadang Wilayah Kerja Puskesmas Andalas PadangTahun 2012. http://repository.unand.ac.id/18627/ pada tanggal 17 September 2018

Yuliati, A., Baroya, N., dan Ririyanti, M. (2014). Perbedaan Kualitas Hidup Lansia yang Tinggal di Komunitas dengan di Pelayanan Sosial Lanjut Usia (The Different of Quality of Life Among the Elderly who Living at Community and Social Service). Jurnal Pustaka Kesehatan, vol 2(1):pp.87-94

Published
2020-04-30
How to Cite
Lia nurlianawati, Utami, W. A., & Mulyati Rahayu, S. (2020). Hubungan Interaksi Sosial Dengan Kualitas Hidup Lansia Di RPSCW Ciparay. Jurnal Keperawatan BSI, 8(1), 100-105. Retrieved from http://ejurnal.ars.ac.id/index.php/keperawatan/article/view/221