Pola Komunikasi Karyawan Pada Masa Work From Home
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pola komunikasi yang terjadi pada karyawan akibat diberlakukannya Work from Home (WfH) di masa pandemi Covid-19. Work from home menjadi gaya hidup baru bagi masyarakat, dan menjadi salah satu kebijakan yang diambil oleh perusahaan selama masa pandemi ini agar tetap dapat melakukan kegiatan walaupun dari rumah demi menghindari atau memutus rantai penyebaran virus Covid-19. Aktivitas work from home memunculkan keterkejutan sosial sehingga berpotensi memunculkan pola dan juga kebiasaan baru dalam komunikasi bagi karyawan. Masalah yang dibahas yaitu mengenai bagaimana pola komunikasi karyawan pada masa work from home. Metode yang digunakan dalam penulisan artikel ini adalah metode kajian literatur. Dengan menggunakan teknik pengumpulan data berdasarkan literatur yang tersedia, terutama dari berbagai artikel yang dipublikasikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pola komunikasi karyawan pada masa work from home. Berdasarkan data yang telah diolah, diperoleh hasil bahwa work from home memiliki pengaruh terhadap pola komunikasi karyawan. Work from home juga berpengaruh terhadap setting komunikasi, seperti tempat, pakaian, waktu, dan suasana bekerja. Dengan adanya perbedaan tersebut membuat beberapa hal menjadi lebih fleksibel. Sementara itu, terdapat perubahan perilaku komunikasi karyawan selama masa work from home meliputi dua bentuk komunikasi, yaitu perilaku komunikasi verbal dan nonverbal. Dapat disimpulkan bahwa work from home menjadi penyebab perubahan terhadap pola dan perilaku komunikasi karyawan serta menurunnya produktivitas karyawan akibat tidak ada komunikasi secara langsung seperti sebelum diberlakukannya work from home.
##plugins.themes.academic_pro.article.details##
References
Hidayat, D. (2012). KEMASAN BASO CINTA. Jurnal Ilmu Komunikasi UIN Sunan Ampel Surabaya, 2(2), 210–221.
Hidayat, D., Anisti, Purwadhi, & Wibawa, D. (2020). Crisis Management and Communication Experience in Education During the CoVid– 19 Pandemic in Indonesia. Jurnal Komunikasi: Malaysian Journal of Communication, 36(3), 67–82. https://doi.org/10.17576/JKMJC-2020-3603-05
Hidayat, R., & Hasanah, U. (2016). Hubungan Komunikasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan. Jurnal Akuntansi, Ekonomi Dan Manajemen Bisnis, 4(1), 15–20.
Hughes, R. (2008). Metodologi Penelitian Pendidikan Kopetensi Dan Praktiknya. Journal of Chemical Information and Modeling, 53(9), 287.
Komalasari, R. (2020). Manfaat Teknologi Informasi Dan Komunikasi Di Masa Pandemi Covid 19. Tematik, 7(1), 38–50. https://doi.org/10.38204/tematik.v7i1.369
Maeskina, M. M., & Hidayat, D. (2021). Perubahan Perilaku Komunikasi Karyawan Disaat Menjalankan Physical Distancing Selama Pandemi Covid-19 Di Kota Bandung. … : Jurnal Ilmu Komunikasi, 4(1), 60–71.
Ngurah, I. G., Hadi, W., & Natalia, H. A. (2021). Perubahan pada Lingkungan Kerja selama Pandemi : Dampaknya terhadap Produktivitas Karyawan. 4(1), 300–308.
Pranita, E. (2020). Diumumkan Awal Maret, Ahli: Virus Corona Masuk Indonesia dari Januari - Kompas.com.
Putra Fajar, D. (2020). Dampak Work From Home Selama Pandemi Covid-19 terhadap Kondisi Fisiologis dan Perilaku Komunikasi. Jurnal Komunikasi Nusantara, 2(2), 1–19. https://doi.org/10.33366/jkn.v2i2.46
Putra Salain, P. P., Putra Adiyadnya, M. S., & Eka Rismawan, P. A. (2020). Studi Eksplorasi Dampak Work From Home Terhadap Kinerja Karyawan Di Masa Pandemi Covid-19 Pada Bumn Di Wilayah Denpasar. Jurnal Ilmiah Satyagraha, 3(2), 19–27. https://doi.org/10.47532/jis.v3i2.181
Saputra, B. A. (2013). Pola komunikasi; produksi program acara; talkshow sakinah. 2, 12–54.
Yoshio, A. (2020). Survei: Work from Home Picu Jam Kerja Bertambah dan Kelelahan Mental - Nasional Katadata.co.id.
Zuraya, N. (2021, April). Survei PwC: 50 Persen Usaha di Indonesia Permanenkan WFH | Republika Online Mobile.