Strategi Pemasaran Shaba Outbound dalam Meningkatkan Minat Kunjungan Wisatawan

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Arif Dwi Saputra

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengidentifikasi secara optimal strategi pemasaran  yang tepat  untuk wisata edukatif Shaba Outbound dalam upaya meningkatkan minat kunjungan wisatawan.Tipe penelitian ini menggunakan metode diskriptif kualitatif. Hasil  penelitian  menunjukan  bahwa  daya  tarik  yang  ada  di  Shaba Outbound merupakan edukasi tentang alam. Daya tarik Shaba Outbound yang bernilai edukasi alam tersebut berupa hamparan alam terbuka yang asri. Berdasarkan daya tarik edukasi yang ada maka dalam menentukan strategi pemasaran yang akan dilakukan dengan berdasarkan konsep segmen pasar (segmentation), target pasar (targeting), dan memposisikan pasar (positioning). Untuk promosi kepada target pasar yang sudah ditentukan yaitu menggunakan konsep promosi dalam bentuk periklanan (advertising), promosi penjualan (sales promotion), hubungan masyarakat (public relation), penjualan personal (personal selling) dan pemasaran langsung (direct marketing) sebagai upaya menarik target pasar tersebut agar minat kunjungan wisatawan meningkat. Motif menggunakan strategi pemasaran bentuk promosi tersebut yaitu, keefektifan dalam membujuk dan menyampaikan informasi tentang daya tarik secara langsung maupun tidak langsung kepada konsumen atau target pasar.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Dwi Saputra, A. (2019). Strategi Pemasaran Shaba Outbound dalam Meningkatkan Minat Kunjungan Wisatawan . Jurnal Kajian Pariwisata, 1(1), 11-21. https://doi.org/10.51977/jiip.v1i1.87

References

Hamzah, F., Hermawan, H., & Wigati, W. 2018. Evaluasi Dampak Pariwisata Terhadap Sosial Ekonomi Masyarakat Lokal. Jurnal Pariwisata, 5(3), 195-202.
Hermawan, H., & Ghani, Y. A. 2019. Geowisata: Solusi Pemanfaatan Kekayaan Geologi Yang Berwawasan Lingkungan. Jurnal Sains Terapan Pariwisata, 3(3), 391-408.
Hermawan, H., Brahmanto, E., & Hamzah, F. 2018. Pengantar Manajemen Hospitality. Pekalongan: Penerbit NEM
Joehastanti, J. (2012). Strategi Pemasaran Wisata Alam Untuk Meningkatkan Kunjungan Wisatawan Di Kawasan Wisata Kabupaten Kediri. Jurnal Ilmu Manajemen, REVITALISASI, 1(2), 61-73. Krestanto, H. (2019). Strategi dan Usaha Reservasi untuk Meningkatkan Tingkat Hunian di Grand Orchid Hotel Yogyakarta. Jurnal Media Wisata: Wahana Informasi Pariwisata, 17(1).
Prasetyanto, H., & Ratri, Y. B. (2018). Analisis Penerapan Hazard Analysis Critical Control Point (Haccp) Pada Pengolahan Makanan Di Mainkitchen Hyatt Regency Yogyakarta. Media Wisata, 16(2).
Putra, A. R., & Silfiana, S. (2019). Development Strategy of Potential Village to be Village of Education Tourism in Bumi Jaya Village (Case Study of Bumi Jaya Pottery Craft Center in Ciruas District, Serang Regency). Jurnal Kebijakan Pembangunan Daerah, 3(1), 13-32.
Suparno, I. (2015). Implementasi Strategi Pemasaran Wisata Keraton Kasepuhan dalam Membangun Daya Tarik Wisata Kota Cirebon (Doctoral dissertation, IAIN Syekh Nurjati Cirebon).