Citra Destinasi Terhadap Loyalitas Wisatawan Melalui Kepuasan Wisatawan Berkunjung ke Nagari Tuo Pariangan

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Pepy Afrilian
Givara Oksafa Silvandi

Abstract

Nagari Tuo Pariangan telah memiliki citra yang baik dengan dikategorikannya sebagai salah satu desa terindah di dunia versi Travel Budget pada tahun 2012. Setelah sembilan tahun memiliki citra yang baik, diharapkan dapat menciptakan loyalitas wisatawan melalui kepuasan wisatawan yang dirasakan saat berkunjung ke Nagari Tuo Pariangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra destinasi terhadap loyalitas wisatawan melalui kepuasan wisatawan berkunjung ke Nagari Tuo Pariangan. Dengan ini, metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis jalur (path analysis) untuk mengetahui pengaruh secara langsung dan secara tidak langsung variabel eksogen (citra destinasi) terhadap variabel endogen (loyalitas wisatawan) melalui variabel intervening (kepuasan wisatawan). Peneliti mengambil sampel sebanyak 100 responden dengan teknik proportionate stratified random sampling. Hasil penelitian didapatkan bahwa secara langsung citra destinasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan wisatawan, citra destinasi berpengaruh signifikan secara langsung terhadap loyalitas wisatawan dan secara langsung kepuasan wisatawan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas wisatawan, serta hasil analisis juga menunjukan adanya pengaruh signifikan secara tidak langsung citra destinasi terhadap loyalitas wisatawan melalui kepuasan wisatawan

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Afrilian, P., & Silvandi, G. O. (2022). Citra Destinasi Terhadap Loyalitas Wisatawan Melalui Kepuasan Wisatawan Berkunjung ke Nagari Tuo Pariangan. Jurnal Kajian Pariwisata, 4(2), 68-79. https://doi.org/10.51977/jiip.v4i2.753

References

Andreas, H. (2018). Pengaruh Citra Destinasi dan Perceived Value Terhadap Loyalitas Wisatawan Melalui Kepuasan Wisatawan. Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan, 1(1).
Azhar & Iskandarsyah. (2019). Pengaruh Ekspektasi, Persepsi Kualitas, Persepsi Nilai dan Citra Tujuan Wisata Terhadap Kepuasan Wisatawan pada Pulau Weh Subang. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi Manajemen, 4(4), 562–574.
Coban, S. (2012). The Effects of the Image of Destination on Tourist Satisfaction and Loyalty : The Case of Cappadocia. Europian Juournal of Social Sciences, 29(2), 222–232.
Hanif, A. (2016). Pengaruh Citra Destinasi Terhadap Kepuasan Wisatawan Serta Dampaknya Terhadap Loyalitas Wisatawan (Studi pada Wisatawan Nusantara yang Berkunjung ke Kota Batu). Jurnal Administrasi Bisnis, 38(1), 44–52.
Hidayatullah, S., Windhyastiti, I., Patalo, R. G., & Rachmawati, I. K. (2016). Citra Destinasi : Pengaruhnya terhadap Kepuasan dan Loyalitas Wisatawan yang Berkunjung ke Gunung Bromo, 96–108.
Listyawati, I. H. (2019). Pengaruh Fasillitas Wisata, Citra Destinasi, dan Kepuasan Terhadap Loyalitas Wisatawan. JBMA, 4(2), 35–44.
Masly, D., & Wardi, Y. (2021). The Effect of Competitive Advantage , The Role of Information Technology on Revisit Intention in Nagari Tuo Pariangan : Tourist Satisfaction as an Intervening Variable. Advances in Economics, Business and Management Research, 179, 598–605.
Noor, J. (2015). Metodologi Penelitian. Jakarta: Prenadamedia Group.
Pardede, R., & Manurung, R. (2014). Analisis Jalur (Path Analysis) : Teori dan Aplikasi Dalam Riset Bisnis. Jakarta: Rineka Cipta.
Putri, R., Farida, N., & Dewi, R. (2015). Pengaruh Citra Destinasi, Fasilitas Wisata, dan Experiental Marketing Terhadap Loyalitas Melalui Kepuasan (Studi Pada Pengunjung Domestik Taman Wisata Candi Borobudur). Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis, 4(1), 225–235.
Sangkaeng, S., dkk. (2015). Pengaruh Citra, Promosi dan Kualitas Pelayanan Objek Wisata Terhadap Kepuasan Wisatawan di Objek Wisata Taman Laut Bunaken Sulawesi Utara. Jurnal EMBA, 3(3), 1089–1100.
Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Manajemen. Bandung: CV. Alfabeta.
Suliyanto. (2011). Ekonometrika Terapan. Yogyakarta: CV. Andi Offset.
Undang-undang Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 2009 Tentang Kepariwisataan. (2009).